Kamis, 18 April 2013

Mekan Nasyrov Didenda Komdis PSSI

BARTMAN - Kapten Barito Putera, Mekan Nasyrov didenda Rp 50 juta oleh Komisi Disiplin PSSI dalam sidang perdana di Kantor PSSI Senayan Jakarta, Rabu (17/4). Hukuman ini didapat berdasarkan pertandingan Derby Kalimantan saat Barito Putera mengahadapi tuan rumah Persiba Balikpapan.
Mekan Nasyrov dianggap melakukan protes berlebihan dan bertingkah laku buruk terhadap perangkat pertandingan. "Pemain ini (Mekan Nasyrov) melakukan tingkah laku buruk dengan menanduk wasit (Jerry Elly) saat Barito Putera melawan Persiba Balikpapan, 28 Maret lalu," kata Hinca Pandjaitan, ketua Komisi Disiplin PSSI.


Saat itu Mekan melakukan protes kepada wasit. Karena dianggap berlebihan, kartu kuning pertama dikeluarkan oleh wasit. Merasa dirugikan dan mempunyai hak sebagai kapten untuk mempertanyakan keputusan wasit, Mekan kembali menghampiri Jerry Elly.
Naas baginya, gerakan tubuhnya yang seakan ingin menanduk memaksa Jerry Elly kembali mencabut kartu kuning dari sakunya. Alhasil, Mekan harus keluar dari lapangan pertandingan.
Pada sidang perdana Komisi Disiplin PSSI pasca rekonsiliasi selain menyidangkan kasus perilaku buruk pemain juga menyidangkan kasus lain seperti kartu kuning pemain serta terkait dengan panitia pelaksana pertandingan (panpel).

Dalam sidang ini semua personel pengadil hadir meliputi Ketua Komisi Disiplin Hinca Pandjaitan, Wakil Ketua Firdaus Delwilmar serta tiga anggota yaitu Alfred Simanjuntak, M Nigara dan Ma`ruf Syah.

Dengan adanya keputusan ini, pihak Komisi Disiplin memberikan kesempatan kepada pihak yang terkena sanksi untuk segera menyelesaikan pembayaran denda kepada PSSI dalam waktu sebulan ke depan sesuai dengan aturan yang ada.

Sumber : www.isl.baritomani.com